Kajur & Sekjur FE UNY Periode 2011-2015 Dilantik

Sebanyak 3 Ketua Jurusan (Kajur) dan 3 Sekretaris Jurusan (Sekjur) Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta (FE UNY) dilantik pada Kamis (1/2) di Auditorium UNY. Adapun kajur dan sekjur yang dilantik adalah; Kajur Manajemen Naning Margasari, M.Si., MBA, Sekjur Manajemen Agung Utama, M.Si., Sukirno, PhD Kajur Pendidikan Akuntansi, Sekjur Pendidikan Akuntansi Abdullah Taman,SE, Akt, M.Si, Kajur Pendidikan Ekonomi Daru Wahyuni, M.Si. dan Sekjur Pendidikan Ekonomi Maimun Sholeh, M.Si.

“Setiap jabatan memiliki tugas pokok dan fungsi, karena itu kami berharap sekali semua pejabat baru dapat bekerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya, sehingga akhirnya memudahkan untuk mempertanggungjkawabkan di depan publik. Ingat bahwa UNY terus berupaya menegakkan good university governance and clean university government, karena itu kami minta dukungannya yang di wujudkan dengan pengelolaan yang transparan dan akuntabel.” Demikian disampaikan Rektor UNY, Prof. Dr. Rochmat Wahab, M.Pd,M.A, dalam sambutannya saat Upacara Pelantikan Pejabat (Wakil Dekan, Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan, Kepala Bagian) di Lingkungan UNY. Acara dihadiri seluruh pimpinan UNY yaitu: Wakil Rektor 1,2,3, Ketua Senat, Sekretaris Senat, Para Dekan, Direktur Pasca Sarjana, Kepala Biro, Ketua Lembaga, Kepala Kantor, Kepala UPT, Kabag dan Kasubag tingkat pusat dan fakultas.

Rektor menegaskan, UNY yang ber-BLU, terus berupaya memperbaiki sistem pengelolaan keuangan sesuai dengan aturan yang ada. UNY tidak hanya menghadirkan sarjana akuntansi untuk membantu pembuatan pembukuan dan pelaporan keuangan di setiap unit dan pendirian tim auditor internal, melainkan juga pendirian badan pengawas dan membuat MoU dengan BPKP sehingga diharapkan ke depan UNY dapat mempertahankan status WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) secara terus menerus dengan hasil yang lebih baik. Demikian juga UNY terus dapat mengawal implementasi ISO SMM 9001:2008 dengan semakin mendorong jurusan atau prodi serta unit-unit lainnya yang belum ber-ISO untuk segera dapat ber –ISO. Termasuk ISO Lab 14025, Fakultas dan Jurusan yang sudah siap diharapkan sekali tahun 2012 sudah dapat memproses perolehan sertifikatnya. (Lensa/Isti)