Senam Kebugaran Perdana FE UNY : Di dalam fisik yang Sehat Terdapat Jiwa yang Sehat Pula

Guna meningkatkan kesegaran jasmani bagi Dosen, Pegawai Administrasi dan Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta (FE UNY) pada Jumat (3/2) di halaman FE UNY digelar Senam Kebugaran yang perdana dengan jumlah peserta 50 orang. Adapun kegiatan senam kegaran jasmani ini diadakan setiap hari Jumat pada pukul 07.00-08.00. Untuk itu dihimbau kepada para Dosen untuk bisa mengatur jam mengajarnya, pada hari Jumat kuliah jam pertama diusahakan dipindah ke jam berikutnya sehingga diharapkan Dosen serta Mahasiswa bisa mengikuti senam kebugaran. Acara secara resmi dibuka oleh Wakil Dekan I FE UNY Dr. Moerdiyanto, M.Pd., M.M. dan dihadiri pula oleh Wakil Dekan II, Wakil Dekan III, Kajur/Kaprodi, Kabag/Kasubag dan seluruh pegawai administrasi. Senam perdana tersebut mendatangkan instruktur senam Dosen Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Ratna Budiarti, M.Or.

Dalam sambutannya Moerdiyanto mengatakan, di dalam fisik yang sehat terdapat jiwa yang sehat pula. Sehingga dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi masing-masing baik itu Dosen dan Tenaga administrasi diperlukan fisik yang sehat guna mendukung pelaksanaan pekerjaannya. Selain itu pula dengan mengikuti senam kebugaran kita dapat menghilangkan penat dengan bersorak bergembira bersama sehingga kita akan selalu bugar, sehat, dan segar.

Lanjutnya, FE UNY mempunyai semboyan BRIGHT kepanjangan dari Bermoral Rasional Integritas Gigih Humanis dan Taqwa. Dengan senam kebugaran yang diadakan setiap hari Jumat ini diharapkan dapat mendukung terlaksananya semboyan tersebut sehingga dapat memberikan layanan yang terbaik untuk customer dengan Sumber Daya Manusia yang baik pula.

Dengan penuh semangat acara dilanjutkan dengan senam kebugaran bersama. Para peserta nampak antuasias mengikuti semua gerakan senam yang dipandu instruktur dari FIK. Berhubung senam baru diadakan untuk kali perdana, gerakan senam tidak terlalu kencang tapi rileks. Acara ditutup dengan sarapan pagi bersama menu bubur ayam spesial. (Isti)