Teknologi Berkembang, Pendidikan Dituntut Lahirkan Generasi Melek Teknologi

Perkembangan teknologi yang demikian pesat menuntut adaptasi dari semua bidang kehidupan, tak terkecuali pendidikan. Kini tenaga kerja profesional dituntut untuk bisa mengerti peralatan terbaru yang dipakai oleh dunia usaha. Kurikulum hingga sarana pendidikan harus dibenahi agar harapan lulusan yang melek teknologi bisa terpenuhi. Siswa tentu berharap memperoleh pendidikan yang memberikan mereka bekal yang cukup untuk menghadapi dunia industri di lapangan. Demikian harapan yang disampaikan oleh Rojali selaku Kepala Sekolah SMA N 1 Tarumajaya Kabupaten Bekasi dalam kunjungan sekolahnya beserta 200 siswa ke Fakultas Ekonomi (FE) UNY, Senin (23/1) lalu.

Rojali mengharapkan agar kunjungan ini bisa meningkatkan jumlah lulusannya yang melanjutkan studi. “Dua tahun terakhir ini lebih dari 30% melanjutkan kuliah, tapi mungkin belum ada yang di UNY. Semoga dari kunjungan ini nantinya akan ada yang diterima,” lanjutnya yang ditimpali ucapan ‘amin’ oleh segenap siswa.

Selain kunjungan SMA N 1 Tarumajaya, FE UNY juga menerima rombongan lebih dari 150 siswa beserta guru SMK Maarif NU 1 CIlongok Banyumas yang berkunjung ke Jurusan Pendidikan Administrasi Perkantoran pada Selasa (24/1) lalu. Rombongan dipimpin oleh Ketua Program Keahlian (kaproah) Paryati. Dalam sambutannya, Paryati mengungkapkan kunjungan ini dimaksudkan agar para siswa bisa mengetahui berbagai informasi seputar dunia perkuliahan.

Sekretaris Jurusan Pendidikan Administrasi Perkantoran FE UNY, Muslikhah Dwi Hartanti menyampaikan bahwa jurusannya merupakan yang paling akhir bergabung di FE UNY. “Tetapi Alhamdulillah memiliki laboratorium yang lengkap. Bahkan sering menjadi tempat berkunjung dan berpraktik berbagai sekolah. Kami selalu berusaha menyediakan peralatan perkantoran terbaru supaya para siswa bisa memiliki bekal yang cukup untuk memasuki dunia profesional,” urainya.

Dosen yang juga akrab dipanggil Tanti ini melanjutkan, jurusan memiliki laboratorium Simulasi Perkantoran yang bisa digunakan untuk memahamkan para mahasiswa tentang cara kerja di sebuah perusahaan, terutama dalam administrasi dan persuratan. “Selain itu, kami juga memiliki laboratorium komputer yang juga digunakan untuk Kearsipan Digital, di mana para mahasiswa bisa memahami berbagai software dan peralatan terbaru yang bisa digunakan dalam pengarsipan elektronik,” tambahnya. (fadhli)