SSD Solusi Modal Minim BUMDes

Diketuai oleh Ulfatul Azizah (program studi Pendidikan Ekonomi angkatan 2016), dan beranggotakan Luthfi Nurlaily (Pendidikan Akuntansi 2014) dan Novi Syaifatun Kamala (Akuntansi 2016), Fakultas Ekonomi (FE) UNY berhasil mendapatkan Juara 2 dalam Lomba Call for Paper One Decade Akuntansi yang diadakan oleh HMJ Akuntansi Universitas Islam Negeri Alaudin Makassar, 8-10 Desember 2018 lalu. Kejuaraan ini diikuti oleh 8 tim finalis dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia, di antaranya Universitas Hasanudin, Universitas Airlangga, dan UPN Veteran Jakarta.

Ulfa dkk. Membawakan karya berjudul SSD: Inovasi Aplikasi Saham BUMDes Berbasis Syariah sebagai Solusi Permodalan BUMDes di Indonesia. SSD, kependekan dari Saham Syariah Desa, mereka tawarkan untuk membantu memecahkan masalah minimnya modal yang dimiliki BUMDes. Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di seluruh Indonesia mencapai 35 ribu.

Masalahnya, sampai sekarang, sebagian BUMDes masih sebatas berdiri dan belum memiliki kegiatan usaha yang menghasilkan, apalagi menguntungkan. Dengan SSD, BUMDes diharapkan akan mampu mendapatkan keuntungan yang maksimal sehingga memberikan peningkatan pendapatan desa. (fadhli)