Maria IPK Tertinggi Yudisium Awal Tahun 2021

Fakultas Ekonomi (FE) UNY meluluskan 39 mahasiswanya dalam upacara Yudisium Periode Januari 2021, Jumat (29/1) lalu. Bertempat di Ruang Sidang Dekanat, acara dipimpin langsung oleh Dekan, serta dihadiri jajaran dekanat dan koordinator di lingkungan fakultas. Selain itu, ketua jurusan (kajur) dan koordinator program studi (korprodi) juga turut hadir secara online bersama para peserta yudisium. Yudisium menjadi penanda mahasiswa lulus secara akademik dan berhak menyandang gelar akademiknya.

Dalam arahannya, Dekan Dr. Siswanto menekankan bahwa yudisium bukan berarti proses belajar telah selesai. “Di zaman yang penuh ketidakpastian seperti sekarang ini, penting untuk memiliki kemauan belajar berbagai hal baru. Selain itu, bekali diri juga dengan keterampilan 4 C, yaitu Collaboration, Communication, Critical Thinking, dan Creativity,” pesan Siswanto.

Pada yudisium periode ini, Maria Tri Cahyani dari program studi (prodi) S1 Pendidikan Akuntansi menjadi lulusan terbaik dengan raihan IPK sebesar 3,86. Sedangkan lulusan terbaik prodi S2 Pendidikan Ekonomi yaitu Riska Widianingrum dengan raihan 3,83. Pada program Diploma, Okky Pradana dari  D3 Administrasi Perkantoran menjadi yang terbaik dengan raihan 3,77. (fd)