Mahasiswa FE UNY Berhasil Meraih Juara II STQ di Yogyakarta

res

Menjadi mahasiswa di Fakultas Ekonomi tak lantas membuat seseorang lupa mengasah keterampilan dan pengetahuan di bidang keagamaan. Ahad (10/5), mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta (FE UNY) atas nama Sayyidatul Maghfiroh (Pendidikan Ekonomi 2013) berhasil meraih juara II Seleksi Tilawatil Quran cabang Hafalan Alquran 30 juz dan Tafsir Bahasa Arab (juz 5) mewakili kabupaten Yogyakarta yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Yogyakarta. Lomba Seleksi Tilawatil Quran (STQ) ini merupakan event setiap tahun yang diikuti dari seluruh kabupaten di Daerah Istimewa Yogyakarta kemudian juara I dari setiap lomba akan dimajukan ke tingkat Nasional, yang terdiri dari berbagai cabang lomba di antaranya Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) dan Musabaqah Hifdzil Quran (MHQ) golongan 1 juz, 5 juz, 10 juz, 20 juz, 30 juz, dan 30 juz beserta tafsirnya.

Firoh, panggilan akrabnya, adalah juga anggota Kafilah Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas (UKMF) Al-Fatih, Fakultas Ekonomi (FE) UNY saat meraih tiga juara pada ajang Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) Universitas Negeri Yogyakarta bulan lalu. Di ajang untuk seleksi MTQ Mahasiswa Nasional itu, Firoh juga menjadi juara II pada cabang Musabaqah Hifzhil Qur’an cabang 5 juz. (fadhli)