akreditasi

FEB UNY Study Programs Gain International Accreditation

Twenty-five participants took part in the March 2023 graduation ceremony, last Monday (3/4) at the Auditorium of the Faculty of Economics and Business (FEB) UNY. The best graduate with the highest grade point average (GPA) of 3.85 was Arina Hibatal Maula from the Bachelor of Accounting Education Study Program. The graduation ceremony was attended by Heads of Departments, Study Program Coordinators, and faculty leaders.

In his remarks, the Dean of FEB UNY, Dr. Siswanto, M.Pd., congratulated the graduates. “You have all officially become alumni. Therefore, preserve the reputation and tradition of the faculty as stated in our Prasetya Alumni (Alumni Oath). GPA and degree only bring you to the administrative desk. The rest is how you show your soft skills to your colleagues," he explained.Surat Keputusan Akreditasi dan Sertifikasi dari FIBAA

Apart from that, Siswanto also reported that FEB UNY had just received international accreditation. Following the decision of the FIBAA Accreditation and Certification Committee (Foundation for International Business Administration Accreditation) issued on March 22, 2023, five study programs received FIBAA accreditation. Field Assessment by the FIBAA Accreditation and Certification Committee was carried out online in November 2022.

FIBAA is an international accreditation body based in Bonn, Germany, and was founded in 1994. The focus of this non-profit organization is to guarantee and develop the quality of higher education. In the assessment process, FIBAA takes Objectives criteria; Admissions; Contents, Structure, Didactical concept, Employability; Academic Environment and Framework Conditions; and Quality Assurance and Documentation. FIBAA has been recognized as an international accreditation body by the Indonesian government with the Decree of the Minister of Education and Culture of the Republic of Indonesia No. 83/P/2020.

“This certainly should be a motivation for us to be more productive and of good quality. In addition, we also need to thank various parties, one of which is the alumni. Therefore, it is your duty in the future to continue the good performance of the alumni. The good performance of the alumni which is conveyed through tracer studies can be a good input for the faculty," said Siswanto. (fdhl)

 

Lima Program Studi FEB UNY Terakreditasi Secara Internasional

Sebanyak 25 peserta mengikuti upacara yudisium periode Maret 2023, Senin (3/4) lalu di Auditorium Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UNY. Peserta dengan Indeks Prestasi Tertinggi sebesar 3,85 yaitu Arina Hibatal Maula dari Program Studi S1 Pendidikan Akuntansi angkatan 2019. Yudisium menjadi acara resmi di mana para mahasiswa dianggap lulus secara akademik dan berhak menyandang gelar sesuai keilmuan masing-masing. Upacara yudisium dihadiri oleh para Ketua Departemen, Koordinator Program Studi, serta para pimpinan fakultas.

Dalam sambutannya, Dekan FEB UNY, Dr. Siswanto, M.Pd., menyampaikan ucapan selamat kepada para lulusan. “Anda telah resmi menjadi alumni. Oleh karena itu, jagalah nama baik fakultas sebagaimana Prasetya Alumni yang telah diucapkan tadi. IPK dan gelar hanya mengantarkan Anda sampai meja administrasi saja. Selebihnya adalah bagaimana Anda menunjukkan softskill Anda kepada kolega kerja Anda,” terangnya.Surat Keputusan Akreditasi dan Sertifikasi dari FIBAA

Selain itu, Siswanto juga mengabarkan bahwa FEB UNY juga baru saja mendapatkan akreditasi internasional. Sesuai dengan keputusan Komite Akreditasi dan Sertifikasi FIBAA (Foundation for Internasional Business Administration Accreditation) yang terbit pada 22 Maret 2023, lima program studi mendapatkan akreditasi FIBAA. Asesmen Lapangan oleh Komite Akreditasi dan Sertifikasi FIBAA telah dilaksanakan pada November 2022 lalu secara daring.

FIBAA adalah lembaga akreditasi internasional yang berpusat di Bonn, Jerman dan didirikan sejak tahun 1994. Fokus lembaga nirlaba ini adalah dalam rangka penjaminan dan pengembangan kualitas pendidikan tinggi. Dalam proses asesmen, FIBAA mengambil kriteria Objectives; Admission; Contents, Structure, Didactical concept, Employability; Academic Environment and Framework Conditions; dan Quality Assurance and Documentation. FIBAA telah diakui sebagai lembaga akreditasi internasional oleh pemerintah Indonesia dengan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 83/P/2020.

“Hal ini tentu patut menjadi motivasi bagi kita untuk lebih produktif dan berkualitas. Selain itu, kita juga perlu berterima kasih kepada berbagai pihak, salah satunya adalah para alumni. Oleh karena itu, tugas Anda di masa depan untuk melanjutkan kinerja yang baik dari para alumni. Kinerja yang baik dari para alumni yang disampaikan melalui tracer study dapat menjadi bahan masukan yang baik bagi fakultas,” lanjut Siswanto. (fdhl)

 

Asesmen Lapangan S1 Akuntansi: Perlu Tingkatkan Peran Dosen di Kegiatan Ilmiah

Program Studi S1 Akuntansi FE UNY menerima kunjungan dari asesor LAMEMBA (Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi, Manajemen, Bisnis, dan Akuntansi) selama dua hari, Kamis hingga Jumat (8-9/9) lalu. LAMEMBA menugaskan Prof. Dr. Hariyati, Ak., M.Si., CA., CMA dari Universitas Negeri Surabaya dan Dr. Sylvia Fettry Elvira Maratno, S.E., S.H., M.Si., Ak., CA. dari Universitas Katholik Parahyangan. Sebelum ini, prodi S1 Akuntansi telah terakreditasi A oleh BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional-Perguruan Tinggi) dan habis masa berlakunya pada Agustus. Oleh karena itu, tentu menjadi kewajiban untuk melakukan verifikasi ulang terhadap akreditasi ini. Kedua asesor diterima di ruangan Auditorium FE UNY oleh segenap jajaran dekanat, Ketua Jurusan Pendidikan Akuntansi Ani Widayati, M.Pd., Ed.D., Koordinator Program Studi (korprodi) S1 Akuntansi Dr. Denies Priantinah, M.Si., Ak., CA., ketua tim Taskforce Mahendra Adhi Nugroho, M.Sc., Ph.D., serta tim Penjaminan Mutu FE UNY.

Hariyati menyampaikan rasa terima kasihnya atas penyambutan oleh UNY dan FE UNY secara khusus. "Selama 2 hari LAMEMBA mengutus kami untuk melakukan klarifikasi. Kami harap bisa memperoleh informasi yang holistik. Tadi sudah dapat informasi juga dari Rektor, tetapi informasi yang detail tentu ada di tingkat Prodi (program studi-red) dan UPPS (unit pengelola program studi-red)," terang Hariyati.

Dekan FE UNY Dr. Siswanto, M.Pd., mengungkapkan bahwa FE UNY merupakan fakultas termuda di UNY, berdiri 2011 lalu. "Rata-rata mahasiswa berprestasi 112 orang per tahun, rata-rata besaran IPK yaitu 3,56, dan rata-rata masa studi 4,1 tahun untuk prodi S1 Akuntansi. Kami juga masih terus berupaya meningkatkan kerjasama dengan perguruan tinggi-perguruan tinggi luar negeri dalam joint research," urai Siswanto dalam sambutannya.

Sylvia selaku asesor kedua menyatakan secara umum FE UNY dan prodi S1 Akuntansi sudah berjalan dengan baik sesuai dengan hasil verifikasi berbagai data. "SPMI (Sistem Penjaminan Mutu Internal-red) sudah berjalan dengan baik dan dapat dipertahankan kinerjanya. Hal ini dapat menjadi bahan pertimbangan bagi UPPS untuk perbaikan dan penyusunan berbagai program di waktu yang akan datang," pesannya.

"Selain itu, tugas selanjutnya adalah bagaimana meningkatkan peran dosen di kegiatan ilmiah, dan juga bagaimana memetakan tenaga pengajar agar harapannya beberapa tahun ke depan jenjang pendidikan SDM di FE UNY bisa terus meningkat," tambah Sylvia. (fdhl)

Asesmen Lapangan D4 Akuntansi FE UNY Secara Virtual

Fakultas Ekonomi (FE) UNY kembali menerima kunjungan asesmen lapangan dari Badan Akreditasi Nasional-Perguruan Tinggi (BAN-PT). Program Studi (prodi) D4 Akuntansi yang meluluskan Sarjana Terapan di bidang Akuntansi, mendapat kunjungan secara virtual dari dua asesor utusan BAN-PT, yaitu Dr. Endang Sri Andayani, S.E., M.Si., Ak. dari Universitas Negeri Malang dan Iyeh Supriatna, S.E., M.Si., Ak. dari Politeknik Negeri Bandung. Kunjungan ini dilaksanakan selama dua hari, Rabu-Kamis (28-29/6) lalu dan diterima oleh jajaran dekanat FE, koordinator dan subkoordinator, Ketua Jurusan Pendidikan Akuntansi Ani Widayati, M.Pd., Ed.D., Koorprodi D4 Akuntansi Adeng Pustikaningsih, M.Si., serta tim pendukung dari Tim Taskforce dan Unit Penjaminan Mutu FE UNY.

Acara yang dibuka oleh Rektor UNY Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes. ini juga dihadiri oleh perwakilan dosen, tendik, dan mahasiswa secara virtual.

Endang menyampaikan, prodi D4 ini memang masih baru, tapi sudah banyak hal positif yang ditemukan. "Ini adalah modal baik untuk secepatnya memacu prodi D4 Akuntansi menjadi prodi yang diperhitungkan. Kami melihat banyak kelebihan namun juga ada kekurangan," terangnya.

"Prodi bukan sebuah unit seperti fakultas. Fakultas punya sumber daya manusia, sarana prasarana. Oleh karena itu, pengembangan di prodi adalah tanggung jawab fakultas. Tugas prodi hanya di pendidikan," tambah Eny. 

Dekan FE UNY Dr. Siswanto, M.Pd. menyampaikan penghargaannya kepada asesor atas berbagai masukan dan koreksi. "Di tengah perkembangan prodi ini, tentu kami membutuhkan berbagai masukan. Asesmen Lapangan ini menjadi energi positif bagi para pengelola prodi D4 Akuntansi pada khususnya dan pimpinan fakultas pada umumnya untuk terus memperbaiki kualitas di setiap aspek penilaian," kesannya. (fadhli)

Asesor BAN-PT Kunjungi D4 Manajemen Pemasaran Secara Virtual

Pintu sukses (dalam suatu bisnis) itu salah satunya adalah dengan bagaimana kita memaksimalkan marketing/pemasaran; bagaimana kita mengoles, memasarkan kemampuan kita. Barang yang terlihat biasa, harus kita poles supaya value-nya bertambah sehingga khalayak luas bisa memanfaatkan. Demikian disampaikan Rektor UNY Prof. Dr. Sumaryanto dalam sambutannya membuka acara Asesmen Lapangan Program Studi D4 Manajemen Pemasaran di Fakultas Ekonomi (FE) UNY, Senin (28/6) lalu.

Dalam asesmen lapangan yang dilaksanakan secara virtual ini, Badan Akreditasi Nasional-Perguruan Tinggi (BAN-PT) mengutus Prof. Dr. R. Andi Sularso, S.E., M.S.M. dari Universitas Jember dan Dr. Vera Pujani, S.E., M.M.Tech, dari Universitas Andalas sebagai asesor. Selama dua hari Senin dan Selasa (28-29/6) kedua asesor tersebut bertugas mendapatkan dan mengonfirmasi data dari prodi vokasi ini.

Sumaryanto melanjutkan, prodi D4 Manajemen Pemasaran sebagai bagian dari FE UNY diharapkan secara aktif-proaktif bisa meningkatkan eksistensinya. “Dengan masukan-masukan dari asesmen lapangan ini nantinya, semoga prodi ini bisa makin berkontribusi bagi negara dan masyarakat,” tambahnya.

Vera menyampaikan maksudnya sebagai asesor adalah sebagai perwakilan dari BAN-PT melakukan akreditasi sebuah program studi. “Kami mengklarifikasi, mengkonfirmasi berbagai data, capaian, dan pernyataan yang ada pada program studi secara khusus dan juga fakultas secara umum,” jelasnya.

“Kami juga adalah kolega Bapak-Ibu; sebagai dosen. Pada prinsipnya masalah yang Bapak-Ibu temui, bisa jadi kami temui juga di tempat kami. Jadi, bukan hal yang asing seandainya masih ada persoalan-persoalan yang kita dapatkan selama perjalanan program studi ini,” imbuhnya.

Sementara Andi menjelaskan bahwa sejak 2020 lalu BAN-PT mengubah kategori peringkat akreditasi. “Sesuai peraturan BAN-PT No.1 Tahun 2020 tentang Mekanisme Akreditasi untuk Akreditas BAN-PT, predikat akreditasi menjadi ‘Unggul’, ‘Baik Sekali’, dan ‘Baik’,” terangnya.

Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kerjasama FE UNY Prof. Setyabudi Indartono, Ph.D. mengenalkan FE UNY sebagai fakultas yang masih berkembang. “Fakultas Ekonomi adalah fakultas termuda di UNY, tetapi sejauh ini sudah berusaha keras berlari untuk mengejar. Kami mencoba fokus pada indikator-indikator yang ada di berbagai perangkingan, termasuk di antaranya QS dan dari kementerian,” tegasnya.

Dekan Dr. Siswanto, M.Pd. mengucapkan apresiasi atas kunjungan asesmen lapangan ini meskipun secara virtual. “Terima kasih kami haturkan kepada kedua asesor. Hasil rekomendasi akan kami jadikan referensi dalam pengembangan program vokasi kami sehingga bisa menghadirkan pendidikan yang berkualitas bagi masyarakat,” kesannya. Asesor berkesempatan mengunjungi secara virtual berbagai fasilitas di kampus FE UNY dan juga secara khusus pada prodi D4 Manajemen Pemasaran, serta berjumpa dengan dosen, mahasiswa, dan tenaga kependidikan di prodi secara virtual.

Dalam kesempatan ini, hadir secara luring di Auditorium FE UNY jajaran dekanat, Ketua Jurusan Manajemen Agung Utama, M.Si., Koorprodi D4 Manajemen Pemasaran Wardana, M.Pd., serta segenap tim Taskforce yang diketuai Andreas Mahendro Kuncoro, Ph.D. Selain itu, turut hadir pula Sekretaris Pengelola UNY Kampus Wates Joko Kumoro, M.Si., dan Unit Penjaminan Mutu FE UNY yang diketuai Bambang Suprayitno, M.Sc. (fadhli)

Asesor BAN-PT Kunjungi D3 Akuntansi

Asesor dari BAN-PT mengunjungi Fakultas Ekonomi (FE) UNY, Rabu (6/3) kemarin. Kunjungan ini merupakan kegiatan Visitasi Akreditasi Program Studi D3 Akuntansi. Kedua asesor, Prof. Djoko Suhardjanto, Ph.D. dari Universitas Sebelas  Maret Solo dan Dr. Efrizal Syofyan dari Universitas Negeri Padang ditemui segenap jajaran dekanat, Satuan Penjaminan Mutu, tim task force borang, serta dosen di prodi D3 Akuntansi.

Djoko juga mengunjungi UNY Kampus Wates untuk melihat kelas, laboratorium, serta fasilitas pendukung perkuliahan D3 Akuntansi didampingi Wakil Dekan II dan Ketua Pengelola UNY Kampus Wates. Menurut Djoko, FE sudah cukup baik dalam mengelola dokumentasi. “Dokumentasinya ada, tinggal penataannya yang sebaiknya dioptimalkan,” tuturnya.

Sementara itu, Efrizal menandaskan bahwa kampus kini bisa lebih dulu memperbaiki datanya sebelum asesor datang. “Sekarang apa-apa sudah online. Kalau memang ada perubahan data, perbaiki terlebih dulu, lalu bisa kirim hasil perbaikannya kepada asesor melalui email,” terangnya.

Efrizal juga mendorong FE UNY lebih meningkatkan skor di bidang akademik. “Dosen harus segera mengoptimalkan SINTA (Science and Technology Index-red) guna menambah jumlah publikasi mereka. Hal ini berguna untuk meningkatkan skor tiap individu,” ujarnya. (fadhli)

Jurnal Economia Raih Peringkat 3 Akreditasi Kemenristekdikti

Bersama dengan tujuh jurnal di UNY lainnya, Jurnal Economia yang diterbitkan Fakultas Ekonomi (FE) UNY kemarin mendapatkan sertifikat akreditasi dari Kemenristekdikti. Sesuai dengan penilaian dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) dan Kemenristekdikti, Jurnal Economia termasuk dalam SK yang diterbitkan Kemristekdikti Nomor 21/E/KPT/2018 dan mendapatkan peringkat ke-3. Akreditasi ini berlaku dari Volume 12 Nomor 1 Tahun 2016 sampai dengan Volume 16 Nomor 2 Tahun 2020 mendatang. Jurnal Economia merupakan jurnal yang diterbitkan FE UNY dua kali dalam setahun, yaitu pada April dan Oktober. Jurnal tersebut meliputi Akuntansi, Ekonomi, Bisnis, Kewirausahaan, hingga Pendidikan.

Ketua Divisi Jurnal Economia, Ali Muhson, M.Pd. menyatakan hasil akreditasi ini menggembirakan. “Dengan terakreditasinya Jurnal Economia ini paling tidak akan mampu menggaet lebih banyak penulis sehingga kualitas artikel menjadi semakin baik. Mudah-mudahan dengan hasil ini perhatian dan komitmen lembaga terhadap pengelolaan jurnal ilmiah akan semakin tinggi sehingga diharapkan mampu berimbas pada peningkatan kualitas penerbitan jurnal yang lain,” urainya.

Senada dengan itu, Wakil Dekan I Prof. Sukirno juga menyambut positif pencapaian ini. “(Hasil) ini adalah langkah yang baik. Namun kita masih harus memperbaiki lagi berbagai aspek akademik dan manajerial. Selain itu, kita juga memerlukan keterlibatan penulis, reviewer, dan editor internasional, terutama untuk menaikkan peringkat jurnal ini ke depannya,” terangnya.

Dekan Dr. Sugiharsono yakin akreditasi ini akan menjadi daya tarik bagi para akademisi. “Jurnal ini mengakomodasi karya-karya ilmiah terkait dengan ekonomis bisnis, wirausaha, dan juga pendidikan. Dengan naiknya akreditasi Jurnal Cconomia ini kita berharap, dosen kita, dan juga dosen luar (UNY) banyak yang memasukkan artikel. Ini tentu akan lebih memotivasi para dosen untuk bisa membuat artikel yang berkualitas agar bisa dimuat di Jurnal Economia,” ujarnya.

FE UNY Raih Akreditasi A untuk Program Studi Akuntansi S1 dan Pendidikan Akuntansi

Program Studi (prodi) Akuntansi S1 Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) memperoleh akreditasi A berdasarkan SK No: 2779/SK/BAN-PT/Akred/S/VIII/2017, yang akan berlaku hingga 15 Agustus 2022. Hasil akreditasi A ini telah banyak diharapkan oleh seluruh civitas akademika FE UNY, khususnya Program Studi Akuntansi FE UNY karena merupakan peningkatan perolehan nilai akreditasi yang diperoleh sebelumnya yaitu B. Visitasi akreditasi dilaksanakan pada 25-27 Juli 2017 dengan assesor BAN PT Prof. Dr. Rahmawati, M.Si., Ak., CA dan Dr. Sylvia Veronica Siregar.

Kelegaan dan kebahagiaan keluarga besar Jurusan Pendidikan Akuntansi FE UNY, pada awal tahun 2018 ini dilengkapi pula dengan keluarnya hasil akreditasi untuk Prodi Pendidikan Akuntansi yang dapat mempertahankan nilai akreditasi A. Prodi Pendidikan Akuntansi FE UNY memperoleh akreditasi A berdasarkan SK No: 4944/SK/BAN-PT/Akred/S/XII/2017, yang akan berlaku hingga 27 Desember 2022. Hasil akreditasi ini telah banyak diharapkan oleh seluruh stakeholder Prodi Pendidikan Akuntansi FE UNY, khususnya para mahasiswa, setelah dilaksanakannya visitasi pada tanggal 20-21 Oktober 2017 dengan asesor BAN PT Prof. Dr. Made Sudarma, M.M., Ak., CPA dan Dr. Eka Ananta Sidharta, Ak., CA.

Ketua Jurusan/Prodi Pendidikan Akuntansi FE UNY, Rr. Indah Mustikawati, M.Si., Ak., CA menyampaikan bahwa hasil akreditasi A tersebut merupakan capaian yang membanggakan dan hasil kerja keras Tim Task Force, baik Prodi Akuntansi yang dipimpin oleh Kaprodi Akuntansi S1 Dr. Denies Priantinah, M.Si., Ak., CA, maupun Prodi Pendidikan Akuntansi yang dipimpin oleh Diana Rahmawati, M.Si. Selain itu, dukungan dari dekanat dan jajarannya, kerja sama yang baik, baik dari seluruh dosen dan mahasiswa di lingkungan Jurusan Pendidikan Akuntansi FE UNY maupun dosen dan karyawan FE yang berkontribusi baik secara langsung maupun tidak langsung, sangat berperan dalam pencapaian akreditasi A untuk Prodi Akuntansi S1 maupun Prodi Pendidikan Akuntansi FE UNY.

Akreditasi diperlukan untuk menjamin mutu suatu lembaga pendidikan. Akreditasi prodi juga bisa menjadi alat untuk mengukur sistem penjaminan mutu suatu program studi dalam melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi. Hasil akreditasi A yang diperoleh baik oleh Prodi Pendidikan Akuntansi maupun Prodi Akuntansi FE UNY menjadi tantangan bagaimana mempertahankan nilai A ke depannya, yaitu dengan meningkatkan terus kualitas proses belajar mengajar, kualitas SDM, kualitas manajemen dan tata kelola, serta mutu lulusan, dan kerja sama dengan pihak luar.  (indah)

Akuntansi FE UNY Kini Terakreditasi A

Program Studi (Prodi) Akuntansi  S1 Fakultas Ekonomi (FE) UNY menuai hasil jerih payahnya dalam menyusun borang akreditasi dengan keluarnya Akreditasi A berdasarkan SK dari Badan Akreditasi Nasional-Perguruan Tinggi (BAN-PT) nomor 2779/SK/BAN-PT/Akred/S/VIII/2017 bulan ini. Hal ini patut disyukuri setelah pada selang tak lama sebelumnya FE UNY juga mendapatkan hasil akreditasi A untuk Prodi Pendidikan Ekonomi. Prodi Akuntansi S1 memperoleh hasil sesuai dengan data yang dikumpulkan dua asesor BAN-PT pada visitasi akreditasi bulan Juli kemarin. Kedua asesor tersebut yakni Prof. Dr. Rahmawati dari Universitas Sebelas Maret dan Dr. Sylvia Veronica NPS., S.E., Ak. dari Universitas Indonesia. Akuntansi S1 memperbaiki akreditasinya setelah sebelumnya memperoleh B.

Dekan FE UNY Dr. Sugiharsono, M.Si. menyampaikan rasa syukurnya atas hal ini. “Tentu ini patut disyukuri bersama. Dengan persiapan yang terbilang mepet, Kaprodi yang masih baru, SDM yang sebagian besar muda dan jumlahnya terbatas, semuanya bisa dicapai dengan kinerja dan upaya yang baik. Setelah ini, tentu tugas selanjutnya adalah untuk meningkatkan kualitas SDM, menyelenggarakan Tri Dharma Perguruan Tinggi, kegiatan-kegiatan Program Pengabdian Masyarakat yang sesuai dengan keprodiannya, sehingga hasil-hasil karya ilmiah ini menunjang pengembangan Prodi,” pesannya.

Senada dengan itu, Wakil Dekan I Prof. Sukirno, Ph.D. juga menyatakan prestasi ini harus diikuti dengan tindak lanjut. “Di balik pencapaian ini ada tanggung jawab yang besar. Apalagi tahun berikutnya akan diberlakukan sistem daring. Ini tentu menjadi tantangan tersendiri. Butuh persiapan yang lebih baik dari tingkat prodi hingga fakultas. Selain itu, kinerja tentu juga harus lebih baik lagi. Jumlah doktor perlu ditambah,” ucap Sukirno.

“Sebagai prodi termuda di FE UNY, kami sangat bersyukur,” tambah Ketua Program Studi S1 Akuntansi Dr. Denies Priantinah. “Berkat kerjasama dari semua pihak, termasuk team force, dan pihak luar seperti alumni dan para stakeholder, hal ini bisa diraih. Tapi sebenarnya ini menjadi awal bagi kami untuk perbaikan ke depan, baik dalam proses pengelolaan, perkuliahan, hingga output berupa alumni yang lebih baik dan diterima dunia kerja,” ungkapnya.

“Banyak hal yang bisa dilakukan dengan akreditasi ini, terutama sebagai modal bagi pengembangan prodi, institusi, termasuk juga mahasiswa, dosen, serta alumni. Di samping itu, kami juga berterima kasih atas bantuan semua pihak, termasuk masyarakat yang sudah mempercayai kami sehingga menjadi salah satu prodi terfavorit di UNY,” lanjut Denies. (fadhli)

Visitasi Akreditasi Prodi Manajemen S1 FE UNY

Penjaminan mutu dalam suatu produk bisa dilakukan dari dua sumber, internal dan eksternal. Internal dari diri kita sendiri, dengan cara berupaya sebaik mungkin sesuai kemampuan. Sedangkan eksternal merupakan cermin dari luar agar bisa terlihat bagaimana hasil dari upaya yang kita lakukan. Dalam hal ini, Badan Akreditasi Nasional – Perguruan Tinggi (BAN-PT) menjadi institusi yang berwenang di Indonesia dalam melakukan penilaian terhadap upaya penjaminan mutu yang dilakukan perguruan tinggi di Indonesia. Demikian sebagaimana disampaikan Rektor UNY Prof. Dr. Sutrisna Wibawa dalam sambutannya di sela visitasi dari BAN-PT, Sabtu (1/9) lalu di Program Studi (prodi) Manajemen S1 Fakultas Ekonomi (FE) UNY.

Sutrisna melanjutkan, BAN-PT memiliki peran penting dalam meningkatkan kualitas perguruan tinggi. “Harapannya, penilaian dari BAN-PT bisa dijadikan bahan evaluasi supaya institusi yang bersangkutan bisa terus mengembangkan diri secara berkelanjutan,” tambah Guru Besar UNY di bidang Ilmu Filsafat Jawa ini.

Pada visitasi akreditasi kali ini, BAN-PT mengirimkan dua orang asesornya, Dr. Hari Susanto, M.Si. dan Dr. Siti Komariyah, M.Si. Menurut Hari, asesor bukanlah seorang auditor. “Kami dikirim untuk melakukan pembinaan. Apa yang kami lakukan semata-mata hanyalah memotret, melihat, dan melaporkan apa dan bagaimana yang sudah dijalankan oleh prodi,” jelas dosen Universitas Diponegoro tersebut.

Siti Komariyah yang akrab disapa Kokom mengiyakan pernyataan tersebut. “Kami hanya bertugas mencatat data-data yang ada. Proses klarifikasi dan verifikasi data yang dimiliki menjadi proses penting agar akreditasi bisa berjalan dengan baik,” tambah dosen Universitas Jember itu.

Manajemen FE UNY menjadi salah satu prodi paling favorit di UNY. Jumlah pendaftar prodi tersebut di setiap tahun mencapai puluhan ribu dari tiga jalur penerimaan yang disediakan. Selain jajaran rektorat dan dekanat, visitasi akreditasi prodi Manajemen juga didukung oleh berbagai pihak mulai dari dosen di Jurusan Manajemen, mahasiswa, para alumni, hingga para user dari berbagai lembaga seperti perbankan, perguruan tinggi, dan sekolah. (fadhli)

Pages