BEM FE UNY Ikuti Forum BEM Ekonomi DIY Diskusikan Ekonomi Bersama

Mahasiswa merupakan Agen Perubahan yang harus peka terhadap semua kondisi dan permasalahan yang ada di lingkungan sekitar. Maka dari itu, sudah sewajarnya mahasiswa  memberikan kontribusi dan pengaruh terhadap setiap permasalahan yang ditemui. Tak terkecuali dengan permasalahan perekonomian yang ada, baik di lingkungan regional maupun nasional. Berlatar belakang permasalahan ini, sejumlah mahasiswa yang berasal dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dari beberapa kampus di Yogyakarta berkumpul untuk saling berdiskusi membahas kondisi perekonomian yang ada. Dalam agenda tersebut, hadir 20 orang mahasiswa perwakilan BEM Fakultas Ekonomi dari 4 kampus, yaitu BEM Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (BEM FEB UGM), BEM Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta (BEM FE UNY), BEM Fakultas Ekonomi Universitas Sanata Dharma (BEM FE USD), dan BEM Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (BEM FE UMY). Agenda ini berlangsung pada hari Jumat, 3 Oktober 2014 yang bertempat di Ruang S133 Pertamina Tower FEB UGM.

Dalam sambutannya, Ketua BEM FEB UGM Akbar Fadzkurrahman menyampaikan bahwa perkumpulan antar lembaga BEM seperti ini sangat penting dilaksanakan. “Selain untuk memperluas jaringan eksternal kampus, forum ini juga akan lebih bermanfaat jika diisi dengan diskusi yang membahas masalah perekonomian sesuai dengan kepakaran masing- masing. Kita selaku mahasiswa harus peduli terhadap masalah perekonomian yang ada”, pesan Akbar.

Disampaikan pula bahwa forum ini sebenarnya dilaksanakan untuk membentuk Forum Mahasiswa Ekonomi Regional Yogyakarta (FMER Yogyakarta), namun karena yang hadir hanya perwakilan dari 4 kampus, maka pada pertemuan awal tersebut baru sebatas dilaksanakan koordinasi saja. Apabila setiap daerah sudah memiliki Forum Regional, maka akan lebih mudah untuk mengikuti forum tingkat nasional.

Serangkaian acara yang dilaksanakan dalam forum tersebut adalah penyampaian hasil kajian dalam Forum Mahasiswa Ekonomi Indonesia (FMEI) yang dilaksanakan pada 2 Mei 2014 bertempat di UGM. Di tengah agenda, forum dibagi menjadi 2 kelompok yang mewakili Departemen Jaringan dan Departemen Kajian masing-masing kampus. Hasil dari bahasan forum tersebut menyepakati bahwa akan ada tidak lanjut terkait perbentukan Forum Mahasiswa Ekonomi Regional Yogyakarta yang akan rutin dilaksanakan setiap bulan. (Arizky)