SIANGGAR Permudah Kelola Keuangan

Dalam rangka mengetahui proses pengelolaan keuangan di Fakultas Ekonomi (FE) UNY, 9 orang pegawai dan pejabat dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Jambi berkunjung ke FE UNY, Jumat (10/11) lalu. Rombongan dipimpin oleh Ketua Tim Penjaminan Mutu, Rustam dan diikuti oleh pegawai dari Sub Bagian Keuangan. Rombongan diterima oleh Dekan FE UNY Sugiharsono dan Kepala Bagian TU FE UNY Sri Ningsih. Selain itu, dua staf keuangan FE UNY juga turut menghadiri guna menjelaskan lebih detail proses keuangan di FE UNY.

Sugiharsono menjelaskan, FE UNY merupakan fakultas termuda di UNY. “FE UNY juga memiliki jumlah sumber daya manusia terkecil jika dibandingkan dengan fakultas lain. Staf keuangan di FE UNY hanya tiga orang untuk menjalankan tugas masing-masing,” terangnya.

Sementara itu, Sri Ningsih menjelaskan, semua pengeluaran harus terkendali. “Tugas Dekan dan staf keuangan membantu mengingatkan anggaran sesuai rencana tahunan. Setiap pembayaran mengacu pada Standar Biaya Umum. Sebelum diaudit Badan Pemeriksa Keuangan, kami meminta bantuan Satuan Pengawas Internal (SPI) untuk memeriksa berbagai transaksi,” urai Sri Ningsih.

Dalam kaitannya dengan pertanggungjawaban pembukuan, UNY sudah sejak 3 tahun terakhir menggunakan SIANGGAR atau Sistem Anggaran. “Seluruh fakultas di UNY menggunakan Sianggar untuk pembukuan secara online. Dengan sistem ini, semua anggaran akan lebih mudah dipantau dan tersinkronisasi dengan keuangan pusat. Sistem ini masih terus disempurnakan,” terang Staf Akuntan FE UNY Aji Nugroho.

Rustam selaku pimpinan rombongan mengaku kunjungan ini bisa dimanfaatkan agar kampusnya bisa lebih mengoptimalkan seluruh staf untuk mengelola keuangan. “FKIP Universitas Jambi memang mengurusi jumlah uang yang lebih besar dari FE UNY. Oleh karena itu kami memiliki lebih banyak staf. Tapi kami harap kunjungan ini bisa memberikan inspirasi dalam pengelolaan keuangan di kampus kami,” ucapnya. (fadhli)