Sekolah Berbasis Pesantren Berkunjung ke FE UNY

Senin (11/12) sejumlah siswa dari SMK Budi Utomo Jombang melakukan kunjungan ke Fakultas Ekonomi (FE) UNY, kunjungan ini merupakan kunjungan yang keempat kali. Sebanyak 92 siswa dari bidang keahlian Akuntansi beserta guru pendamping diterima oleh Sekretaris Jurusan Akuntansi Dhyah Setyorini, M.Si., Ak. beserta beberapa dosen Jurusan Akuntansi FE UNY. SMK Budi Utomo Jombang merupakan sekolah yang berbasiskan pondok pesantren, sehingga lulusan SMK Budi Utomo memiliki keluasan wawasan dalam ilmu pengetahuan (IPTEK) dan pembekalan keimbangan juga ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa yang diharapkan dapat menjadi pelopor wirausaha dan membuka lapangan kerja dengan ditunjang bekal keagamaan.

Edy Waluyo, S.Pd. salah seorang guru pengampu bidang keahlian Akuntansi memberi sambutan sebagai perwakilan dari SMK Budi Utomo Jombang. Edy mengatakan, “kunjungan ke berbagai kampus ini merupakan kunjungan yang keempat, ke UNY ini sudah yang kedua kalinya.”

Menurut Edy salah satu faktor yang melatarbelakangi SMK Budi Utomo Jombang melakukan kunjungan ke UNY yaitu untuk memotivasi siswa untuk melanjutkan kuliah dan mempelajari bisnis center yang ada di prodi Akuntansi, pun untuk memperdalam pengetahuan siswa serta memotivasi siswa untuk menumbuhkan jiwa entrepreneur.

Diana Rahmawati, S.E., M.Si. selaku kepala laboratorium komputer FE UNY mengatakan,  “Terimakasih atas kunjungan SMK Budi Utomo Jombang ke FE UNY dan juga mengucapkan selamat datang dan mohon maaf karena sambutan yang kami berikan sederhana dan berkesan seadanya. Tetapi tidak dilihat dari segi penyambutan karena tujuan adik-adik ke sini untuk mencari informasi ke FE khususnya Jurusan Akuntansi dan mendapatkan gambaran umum tentang akuntansi.” (mag/fadhli)